LAPAK AKU – Selama ini daging kambing ditakuti oleh masyarakat Indonesia karena dituding menjadi penyebab meningkatnya kolesterol.
Padahal daging kambing merupakan makanan sehat yang tidak menyebabkan meningkatnya kolesterol.
Masyarakat Indonesia yang jarang mengonsumsi daging kambing justru banyak yang menderita penyakit jantung, stroke, hipertensi. Sementara orang Arab Saudi yang selama ini hobi mengonsumsi daging kambing justru jarang menderita penyakit tersebut.
Baca Juga:Dicari Kolektor! Uang Koin Rp100 Karapan Sapi Laku Rp3 Juta PerkepingnyaKoin Legendaris Rp500 Motif Melati Laku Rp5 Juta Perkepingnya
Menurut dr. Cahyono seorang spesialis naturopathy mengungkap fakta bahwa daging kambing bukan penyebab meningkatnya kolesterol.
Daging kambing justru makanan yang sehat dan sangat baik dikonsumsi. Sebagai buktinya kata dr Cahyono, orang Arab Saudi hobi sekali mengonsumsi daging kambing, tapi mereka jarang yang menderita penyakit stroke, jantung dan hipertensi.
Fakta tersebut dibenarkan oleh organisasi kesehatan dunia atau WHO. Ternyata orang Arab Saudi jarang sekali yang menderita penyakit tersebut.
Di sisi lain kata dr. Cahyono, orang Indonesia yang lebih suka mengonsumsi goreng-gorengan, mie instan dan makanan tidak sehat lainnya, justru banyak yang menderita penyakit kronis tersebut.
” Daging kambing daging sapi itu adalah makanan sehat tidak berkolesterol pak tolong dicatat, mitos,” ujarnya dr. Cahyono seperti diungkapkannya dalam tayangan youtube AN NABAWI TV.
” Apakah benar kolesterol menyebabkan sumbatan, kalau benar kolesterol menyebabkan sumbatan, orang Arab Saudi yang hobinya makan daging kambing itu pasti banyak di sana yang menderita sakit jantung, stroke, dan hipertensi,” ujarnya.
” Tapi menurut WHO, orang di jazirah Arab itu rendah penyakit yang tadi saya sebutkan,” lanjutnya.
Baca Juga:Dicari Kolektor Sultan! Uang Koin Rp500 Melati Laku Rp1 Juta Perkepingnya Di Platfrom ShopeeDicari Kolektor! Uang Koin Rp500 Motif Melati Laku Rp3 Juta Perkepingnya
Lalu apa sebetulnya yang menyebabkan tingginya penyakit kronis seperti stroke, hipertensi, diabetes dan penyakit jantung?
Menurut dr. Cahyono, yang menyebabkan tingginya penyakit tersebut adalah pengaruh dari radikal bebas. Senyawa yang diproduksi dari proses oksidasi di dalam tubuh.
Yang menyebabkan penyumbatan pembuluh darah sehingga timbul penyakit kronis tersebut adalah karena proses oksidasi terhadap kolesterol. Artinya apabila kolesterol yang teroksidasi, hal ini yang menyebabkan penyumbatan pembuluh darah.
Namun sebaliknya, kolesterol yang tidak teroksidasi, justru hal itu sangat bermanfaat bagi tubuh. Kolesterol adalah zat yang berfungsi sebagai pelumas bagi pembuluh darah dan sendi tubuh. Kolesterol juga menjadi bahan utama pembentukan antibodi tubuh.